Email Hosting

Saatnya Hentikan Hujatan Menyebarkan Kebencian, Bersatu Hadapi Musibah Pandemi Covid-19, Banjir, Longsor, Gempa Bumi, Gunung Merapi


MMO | www.matamedia.online Dengan Perkembangan kasus konfirmasi harian baru Covid-19 di Indonesia mengalami peningkatan Sabtu (16/01/2021), tercatat ada 14.224 kasus baru konfirmasi virus corona, total secara akumulatif kasus positif Covid-19 di Indonesia mencapai 896.642 kasus.

Kasus baru tertinggi hari ini di DKI Jakarta yakni 3.536 kasus baru, disusul Jawa Barat 3.460 kasus baru. Daerah lain yang mencatat angka kasus baru yang tinggi adalah Jawa Tengah dengan 1.997 kasus baru & Jawa Timur ada 1.160 kasus baru.

Pandemi Covid 19 belum berakhir, turut berduka Indonesia dihadapkan musibah, jatuhnya pesawat, banjir, longsor, gunung merapi dan gempa bumi di Majene Sulbar. Itu merupakan bagian dari ujian dalam menjalani kehidupan di dunia ini untuk kita seluruh anak bangsa. Menguji dan mengingatkan kita harus selalu beristigfar mawas diri dan bersyukur akan semua karunia yang telah diberikan Allah SWT, Tuhan YME pada kita semua. Semua musibah yang terjadi ini menguji kita akan kepedulian, kebersamaan dan solidaritas sesama anak bangsa.

Kunci sukses dalam menghadapi semua ujian musibah bencana ini dihadapi dengan kebersamaan persatuan, bahu membahu, cinta & solidaritas seluruh rakyat bersama pemerintah, dalam release bersama yang disampaikan dan ditandatangani oleh Anto Kusumayuda Ketum PPJNA 98, Abdul Salam Nur Ahmad Sekjen PPJNA 98/Sekjen DPP.BIMA, Budy Hermansyah Ketua Barikade 98 Jabar, Ir.Dony MK Ketum DPP.Barisan Islam Moderat BIMA, Siti Ratna Maymunah S.Pd Ketua Kelompok Kajian Perempuan & Analisa Strategis KKPS, KPPSMI Jabar dan Forum Bersama UKM Sukabumi Raya, Sabtu (17/01/2021).

Selanjutnya "Kami mengajak saatnya untuk menghentikan hujatan, menyebarkan kebencian, kita fokus bersama dan membantu pemerintah dalam memerangi pandemi Covid 19, bersama sama bergerak ditengah masyarakat untuk taat disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan dan mensukseskan program vaksinasi untuk melindungi rakyat dari wabah virus corona. Serta memberikan dukungan pada pemerintah dalam menangani dan memberikan bantuan bagi korban musibah bencana banjir, longsor, gempa bumi, gunung merapi yang tengah terjadi, ujarnya.

"Selain upaya dan ikhtiar lahir dalam menghadapi berbagai musibah bencana yang tengah terjadi kami mengajak dimanapun berada untuk selalu berdoa memohon perlindungan dan kekuatan pada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa untuk segera mengakhiri berbagai musibah yang terjadi pada negeri ini khususnya musibah pandemi Covid 19. Semoga korban yang meninggal ditempatkan di sisiNya diampuni segala dosa dan kesalahannya, Aamiin YRA, pungkasnya. [Red.Haraqi_Siliwangi]

Subscribe to receive free email updates: